Posts

Showing posts from September, 2005

Bakso Tikus Dekat Kantor ???

Beberapa hari ini isu bakso tikus bergulir di kantor. Seorang rekan dengan bersemangat berkeliling mempromosikan berita tentang bakso tikus kepada setiap orang yang ditemuinya, tak lupa tentunya dengan membawa print out email yang diterimanya sebagai bahan presentasi. Ada beberapa hal yang menurutku membuat berita itu begitu cepat tersebar. Pertama dari faktor lokasi, penjual bakso tersebut dekat dengan kantor, sehingga kemungkinan untuk mengkonsumsi bakso tersebut dengan sengaja atau tak sengaja lebih besar dibanding jika lokasinya jauh dari kantor. Kemungkinan anak, istri, keluarga atau teman untuk mengkonsumsinya juga lebih besar, karena jaraknya tak terlalu jauh dari rumah. Faktor kedua adalah bakso tersebut termasuk dalam jajaran atas bakso terlaris di Cikarang, jadi bayangkan jika benar baksonya dari daging tikus, berapa orang yang sudah jadi pemakan tikus (tikusvora). Faktor ketiga , sumber beritanya dari internet, yang bagi sebagian teman di kantor sumber tersebut adalah terp

Maaf Kita Belum Bisa Bantu

Rasanya ingin marah saja, andai saja dalam hati ini tidak tersedia slot "kartu sabar" onboard, mungkin sudah acak-acakan isi kantor. Coba gimana ga dongkol kalo orang seenak pusernya sendiri ga pake perasaan berlaku di hadapan mata ini. 5 menit sebelumnya, tampang beliau begitu ramah, sopan, senyum, santun, begitu penolakan disampaikan, serrrr.... langsung pergi tanpa basa-basi, tanpa izin, tanpa noleh. Puahh... 1 jam sebelum kejadian itu... "Pak, gimana kemajuan proposal? udah di setujui" "Wah, mohon maaf pak, atasan saya belum kasih instruksi ke saya, dan kebetulan sekarang lagi dipanggil direksi, kalo bapak butuh jawaban sekarang silakan tunggu, kalo tidak, nanti saya sampaikan hasilnya via telpon" "Ga papa pak, saya tunggu aja" "Oke silakan, saya tinggal dulu ya pak, saya masih ada kerjaan" "Silakan pak" 45 menit setelah itu... "Lagi dimana bu? ada tamu nanyain proposal" "Masih di kantor direksi, s